Polda Jambi Gelar Uji TKK Bakomsus Polri TA 2025: Profesional, Transparan, dan Terbuka

Keterangan Gambar : Foto bersama para penguji, pengawas dan panitia


 

 

 

Jambi detektifspionase.com – Polda Jambi kembali menunjukkan komitmennya dalam mewujudkan rekrutmen Polri yang bersih, transparan, akuntabel, dan humanis (BETAH) melalui pelaksanaan Uji Tes Kompetensi Keahlian (TKK) bagi peserta Bakomsus (Bintara Kompetensi Khusus) Polri Tahun Anggaran 2025, Kamis (15/5/2025).

Uji TKK digelar di Mapolda Jambi dan diikuti oleh peserta Bakomsus dari empat bidang keahlian, yakni Bakomsus Hukum, Nakes Keperawatan, Nakes Analisis Laboratorium, serta Akuntansi. Pelaksanaan berjalan lancar dan penuh integritas, dengan keterlibatan 4 penguji internal dari Polda Jambi serta 4 penguji eksternal dari institusi terkait, seperti tenaga medis profesional, analis laboratorium, akuntan bersertifikat, dan praktisi hukum.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ketua Pelaksana Kombes Pol Handoko, S.I.K., M.Si., selaku Karo SDM Polda Jambi, dengan AKBP Muharman Arta, S.I.K., Kabag Dalpers Biro SDM sebagai sekretaris pelaksana.

Dalam pelaksanaannya, uji TKK juga diawasi ketat oleh tim pengawas internal dan eksternal guna memastikan proses seleksi berlangsung objektif dan sesuai standar. Keberadaan penguji eksternal menjadi penegasan atas keterbukaan dan profesionalisme dalam seleksi anggota Polri melalui jalur Bakomsus.

Usai pelaksanaan tes, kegiatan ditutup dengan sesi foto bersama antara para penguji, pengawas, dan panitia sekretariat sebagai bentuk sinergi dan komitmen bersama dalam mendukung rekrutmen anggota Polri yang berkualitas.

Polda Jambi terus berupaya melahirkan generasi Polri yang tidak hanya tangguh secara fisik, tetapi juga unggul dalam kompetensi khusus dan berintegritas tinggi demi menjawab tantangan zaman dan kebutuhan organisasi.

 

 

 

 

Penulis: Daprizal

Editor: Daprizal

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.